Calon Gubernur (Cagub) nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK), mengaku siap menghadapi debat perdana Pilgub Jakarta, Minggu (6/10/2024) malam. Ia mengaku sudah belajar dan memohon doa restu.
“Persiapannya mantap. Sudah siap Insya Allah, sudah latihan dan belajar, minta doanya mudah mudahan lisan dan pikirannya dimudahkan, salah satunya ditemani istri tercinta baterainya poll 100 persen,” ujar RK di Mercure Hotel, Jakarta Pusat, Minggu sore.
Ia meminta seluruh pihak menunggu gimik yang dirinya akan keluarkan dalam acara tarung gagasan dengan tajuk ‘Penguatan Sumber Daya Manusia dan Transformasi Jakarta menjadi Kota Global’ itu.
“Tunggu tanggal mainnya,” ucap RK.
Lebih lanjut, ia mengatakan, dirinya telah melakukan melakukan persiapan khusus dalam debat Pilgub DKI Jakarta. Walaupun, eks Gubernur Jawa Barat ini sudah pernah berdiri di atas podium tarung gagasan, dirinya juga tidak mau meremehkan Dharma Pongrekun-Kun Wardana dan Pramono Anung-Rano Karno sebagai rival-rivalnya.
“Pasti berbeda karena objek bahasannya [antara debat Pilgub DKI Jakarta dengan Pilgub Jabar] kan nggak sama ya. lawannya juga orang-orang pinter semua, mantan menteri mantan Jenderal akan menjadi perdebatan yang sengit, Insya Allah,” tuturnya.
Rencananya debat perdana itu akan digelar pada Minggu malam di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Ajang adu gagasan ini akan dimulai pukul 19.00 WIB dan disiarkan secara langsung.
Debat nanti akan digelar dengan durasi 150 menit yang dibagi menjadi enam segmen. Yakni pemaparan visi misi, tanya jawab panelis (dua segmen), tanya jawab antar pasangan calon (dua segmen), dan closing statement.
Komisioner KPU Provinsi DKI Jakarta Astri Megatari menjelaskan, KPU Jakarta juga telah menyepakati bahwa gelaran debat nanti para peserta tidak akan menggunakan podium.
Sebagai informasi, debat paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta akan diselenggarakan sebanyak tiga kali, yakni dua kali pada Oktober 2024 dan satu kali pada November 2024.
Nantinya, debat kedua akan digelar pada Minggu, 27 Oktober 2024. Sementara debat ketiga alias terakhir pada Minggu, 17 November 2024.