Cetak 2 Gol ke Gawang Arab Saudi, Marselino Akui Sudah Punya Firasat

Cetak 2 Gol ke Gawang Arab Saudi, Marselino Akui Sudah Punya Firasat


Marselino Ferdinan malam ini menjadi bintang Timnas Indonesia usai mencetak gol ke gawang Arab Saudi dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran tiga.

Duel yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Selasa (19/11/2024), Lino mampu membukukan dua gol ke gawang Arab Saudi.

Gol pertama dihasilkan pada menit ke-32. Dari serangan cepat, Ragnar Oratmangoen yang menusuk dari kiri lalu mengirim umpan tarik. Marselino mampu kontrol bola dengan baik sebelum melepaskan sepakan ke pojok kanan gawang.

Gol kedua dicetak di menit ke-57. Gol bermula dari skema serangan balik cepat, di mana Marselino Ferdinan menerima umpan dari Calvin Verdonk di sisi kanan.

Lino sempat melepaskan tembakan pertama yang diblok oleh pemain lawan, namun ia dengan sigap menguasai bola kembali dan menyelesaikannya dengan ciamik menggunakan teknik chop untuk menaklukkan kiper lawan.

“Ya kalau bicara firasat untuk cetak gol, kayaknya setiap pertandingan saya punya firasat terus. Saya berdoa untuk itu supaya bisa bermain baik,” kata Lino usai laga.

Meski begitu, pemain yang memperkuat Oxford United di Liga Inggris itu menegaskan, dua gol yang ia ciptakan tetap berkat kerja sama tim, bukan hasil individu saja.

“Kenapa bisa cetak gol, kerja keras dari tim yang pasti, itu sangat berpengaruh buat saya, taktikal Coach Shin sangat baik. Dan yang kami lakukan hari ini hampir sempurna,” jelas dia.

Adapun, Lino kembali mengucapkan rasa syukur yang teramat dalam dapat menyelesaikan laga kontra Arab Saudi dengan hasil positif. Baginya, skuad Merah Putih memang pantas untuk memenangkan pertandingan.

“Saya hanya ingin bilang bersyukur dan berterima kasih kepada para suporter. Kami layak menang di pertandingan ini, kami melakukan tugas dengan baik,” kata dia.

Selain itu, hasil kurang memuaskan saat menghadapi Jepang di laga sebelumnya turut memengaruhi mental para pemain. Menurut dia, rekan-rekannya sangat termotivasi untuk bangkit dan meraih kemenangan dalam pertandingan melawan tim asuhan Herve Renard.

“Kami evaluasi dari pertandingan lawan Jepang juga, semua pressure bisa kita handle. Semua bisa lihat bahwa kami melakukan tugas kami dengan baik,” pungkasnya.

Komentar