Evakuasi Warga Gaza Diharap Perhitungkan Dampak Positif-Negatifnya

Evakuasi Warga Gaza Diharap Perhitungkan Dampak Positif-Negatifnya


Pengamat Hubungan Internasional dari Universitas Gadjah Mada (UGM), Siti Mutia menyebut rencana evakuasi warga Gaza ke Indonesia, tentu tidak boleh bersifat selamanya, melainkan sementara.

“Israel sudah sangat berkuasa di Gaza, karena dukungan Amerika tanpa warga Gaza dipindahkan. Pengalihan warga Gaza harus jelas ditujukan untuk rekonstruksi Gaza, agar warga Gaza bisa kembali ke rumahnya, bukan selamanya,” tutur Siti kepada Inilah.com, Sabtu (12/4/2025).

Ia menegaskan pemerintah harus benar-benar merencanakan dengan matang wacana ini dengan memperhitungkan dampak positif dan negatifnya. Selain itu, menurutnya pemerintah Indonesia juga perlu berkoordinasi dengan UNWRA dan UNHCR.

Siti menjelaskan beberapa dampak positif yakni berkenaan dengan citra dan politik luar negeri Indonesia, yang akan lebih dikenal oleh negara lain, karena berpartisipasi dalam ajang kemanusiaan.

“Dampak negatif akan terjadi, jika tidak ada persiapan yang memadai untuk menerima pengungsi di antaranya data mengenai pengungsi usia, gender, kesehatan, latar belakang, jangan sampai disusupi yang bukan pengungsi. Lalu dimana akan ditampung?” tandasnya.

Komentar