FireHouse Gelar Konser di Jakarta Oktober 2024, Penghormatan untuk Sang Vokalis CJ Snare

FireHouse Gelar Konser di Jakarta Oktober 2024, Penghormatan untuk Sang Vokalis CJ Snare


Para penggemar musik rock era 90-an akan memiliki kesempatan untuk bernostalgia bersama FireHouse, band rock ikonik dari Amerika Serikat, yang akan tampil di The Kasablanka Hall, Jakarta pada 18 Oktober 2024. 

Konser ini diselenggarakan oleh Color Asia Live sebagai bentuk penghormatan kepada CJ Snare, vokalis legendaris band yang meninggal dunia pada April 2024.

Managing Director Color Asia Live, David Ananda, menyatakan bahwa FireHouse telah lama menjadi inspirasi bagi banyak penggemar musik rock. 

“Karena itulah kami ingin mengajak para fans untuk bernostalgia dan bernyanyi bersama band rock idola remaja ’90-an ini,” ujarnya. 

Nate Peck akan menggantikan CJ Snare sebagai vokalis, memberikan kesempatan bagi penggemar lama untuk melihat evolusi band mereka.

Lagu-lagu hit FireHouse seperti “Love of a Lifetime”, “When I Look into Your Eyes”, “I Live My Life For You”, dan “Here for You” diharapkan akan mengisi setlist konser, mengingatkan kembali pada masa keemasan musik rock. 

FireHouse dikenal sering menggelar konser di Indonesia, dengan penampilan terakhir mereka di Bali dan Medan pada tahun 2013.

Konser ini juga bertujuan untuk memberikan penghormatan bagi CJ Snare. 

“Sebelum konser dimulai, kami akan mengajak fans untuk mengheningkan cipta sejenak untuk mengenang mendiang CJ Snare dan sumbangsihnya bagi pecinta musik FireHouse,” tambah David Ananda.

Tiket konser akan tersedia mulai 23 Agustus 2024 di Tiket.com dan www.firehousejkt.com dengan berbagai kategori harga mulai dari Rp625 ribu untuk Festival Presale hingga Rp2,1 juta untuk Diamond VIP, belum termasuk pajak dan biaya administrasi. 

Ini merupakan kesempatan langka bagi penggemar untuk mengenang dan merayakan musik yang telah mengisi masa muda mereka sambil memberi penghormatan kepada salah satu ikon musik mereka.

Komentar