Suporter timnas Indonesia berperan penting dalam membantu skuad Garuda menahan imbang Australia pada laga kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde 3 Zona Asia yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/9/2024).
Suara 70.000 suporter yang memenuhi stadion memberikan energi tambahan bagi para pemain Indonesia, membuat serangan demi serangan dari Australia gagal berbuah gol.
Pelatih Australia, Graham Arnold, bahkan secara khusus mengapresiasi atmosfer luar biasa yang diciptakan suporter Indonesia malam itu.
Meskipun timnya terus mengancam gawang Maarten Paes, Australia harus puas dengan hasil imbang. Arnold menyayangkan banyaknya peluang yang terbuang, namun memuji dukungan penuh semangat dari suporter Indonesia yang menciptakan suasana pertandingan yang sulit dilupakan.