Hajatan Rakyat Ganjar-Mahfud di Solo Diguyur Hujan

Hajatan Rakyat Ganjar-Mahfud di Solo Diguyur Hujan

Dalam suasana pagi yang diguyur hujan, ribuan kader dan simpatisan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) berkumpul dengan antusias di Benteng Vastenburg, Solo, pada Sabtu, (10/2/2024). Acara kampanye terakhir ini menjadi panggung bagi pasangan calon nomor urut 02, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, untuk menyapa dan mengumpulkan dukungan.

Pantauan Inilah Jateng di lokasi, Kehadiran Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, yang turut serta dalam kampanye, menambah semangat para peserta yang telah memenuhi lokasi sejak pagi, meski hujan turun di Kota Solo.

Selain di Benteng Vastenburg, kawasan Gladak juga dipenuhi oleh kader dan simpatisan yang telah berkumpul sejak pukul 07.00 WIB.

Acara yang bertajuk “Hajatan Rakyat” ini dibuka dengan penampilan penyanyi dangdut Lala Widi, diikuti oleh sejumlah bintang tamu ternama seperti grup musik NDX AKA, aktor Butet Kartaredjasa, dan penyair Fitri Nganthi Wani, yang semuanya berkontribusi dalam memeriahkan suasana.

Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid, menjelaskan bahwa kampanye ini difokuskan di dua tempat utama, yaitu Ngarsopuro dan Benteng Vastenburg. Selain itu, ia menyebutkan bahwa PDIP juga menggelar acara di dua lokasi berbeda pada hari yang sama, yaitu di Solo dan Semarang, sebagai simbolisasi dari perjalanan politik yang telah dilakukan. 

“Kegiatan ini tidak hanya simbolis dari Solo ke Semarang, mengikuti jejak Pak Jokowi dan Pak Ganjar, tetapi juga sebagai momentum untuk menggalang dukungan luas dari masyarakat,” ucap Arsjad.

Sumber: Inilah.com

Komentar