Kata-kata Inzaghi Usai Inter Singkirkan Barcelona 7-6 dan Lolos ke Final Liga Champions

Kata-kata Inzaghi Usai Inter Singkirkan Barcelona 7-6 dan Lolos ke Final Liga Champions


Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, menyebut timnya layak mencapai Final Liga Champions 2024/2025 usai menyingkirkan Barcelona dalam laga dramatis dua leg semifinal. Meski menang agregat tipis 7-6, Inzaghi tetap memberi apresiasi pada lawan dan secara khusus memuji penampilan gelandang Barcelona, Frenkie de Jong.

“Barcelona adalah lawan yang sangat kuat, kami harus tampil luar biasa di dua leg untuk bisa mencapai final. Saya sangat bangga pada para pemain. Mereka memberikan segalanya,” kata Inzaghi kepada Sky Sport Italia, Rabu (7/5/2025).

Inter menang 4-3 di leg kedua di San Siro, setelah sebelumnya bermain imbang 3-3 di Montjuic. Lautaro Martinez membuka skor lebih dulu, disusul penalti Hakan Calhanoglu. Namun Barcelona sempat membalikkan keadaan lewat gol Eric Garcia, Dani Olmo, dan Raphinha. Gol Francesco Acerbi di menit ke-90+3 membawa laga ke extra time, sebelum akhirnya Davide Frattesi mencetak gol kemenangan.

“Kami bermain dengan kekuatan kami sendiri. Kami tidak arogan, kami hanya mencoba memaksimalkan apa yang kami punya. Beberapa pemain seperti Lautaro, Dumfries, dan Frattesi tidak 100 persen fit, jadi kami harus bermain dengan hati,” ujarnya.

Inzaghi mengakui bahwa performa Inter ini istimewa, mengingat skuad mereka memiliki anggaran terkecil dibanding tujuh klub lainnya yang tampil di perempat final.

Soal pemain lawan, Inzaghi tak hanya terkesan pada Lamine Yamal, winger muda Barcelona yang tampil menonjol, tetapi justru menunjuk nama lain sebagai pemain paling impresif.

“Banyak yang bicara soal Yamal, tapi yang membuat saya benar-benar terkesan adalah Frenkie de Jong. Cara dia mengatur tempo, akurasi umpan, dan kontrol bola sangat luar biasa. Saya tak akan menukar pemain saya dengan siapa pun, tapi De Jong benar-benar sensasional di dua leg ini,” jelasnya.

Inter kini tinggal akan menghadapi pemenang antara Arsenal dan Paris Saint-Germain di partai final Liga Champions yang akan berlangsung di Allianz Arena, Munich, pada 31 Mei 2025. 

Perjalanan Inter Milan Menuju Final Liga Champions UEFA 2024/2025

Fase Liga (Peringkat 4 Grup)

Seri 0-0 di kandang Manchester City

Menang 4-0 vs Crvena Zvezda

Menang 1-0 di kandang Young Boys

Menang 1-0 vs Arsenal

Menang 1-0 vs RB Leipzig

Kalah 0-1 di kandang Bayer Leverkusen

Menang 1-0 di kandang Sparta Praha

Menang 3-0 vs AS Monaco

Babak Gugur

16 Besar (Lolos dengan agregat 4-1)

Menang 2-0 di kandang Feyenoord

Menang 2-1 vs Feyenoord

Perempat Final (Lolos dengan agregat 4-3)

Menang 2-1 di kandang Bayern Munich

Seri 2-2 vs Bayern Munich

Semifinal (Lolos dengan agregat 7-6)

Seri 3-3 di kandang FC Barcelona

Menang 4-3 vs FC Barcelona

Komentar