Kemenpora Luncurkan Logo Baru

Kemenpora Luncurkan Logo Baru


Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo mengatakan logo baru yang diluncurkan kementerian yang dipimpinnya membawa pesan semangat baru untuk menjadikan olahraga Indonesia semakin mendunia.

Logo baru Kemenpora yang diluncurkan memvisualkan tiga kobaran api beririsan yang memadukan warna kuning emas, merah, dan ungu, di atas tiga garis biru bergradasi sebagai pilar obor.

“Bisa dilihat logo baru ini semangatnya kelas dunia lah dan kami ingin anak muda dan juga olahraga kita semakin pentas di dunia,” kata Dito Ariotedjo kepada media seusai melantik 46 pejabat Kemenpora dan meluncurkan logo baru Kemenpora di Jakarta, Kamis (17/4).

Menpora menjelaskan, logo tersebut melambangkan olahraga pendidikan, olahraga masyarakat, olahraga prestasi dan juga generasi muda dengan desain yang dinamis dan warna yang sarat makna dan filosofi yang mengakar pada semangat pemuda serta nilai kebangsaan.

Logo baru, kata dia, bukan sekedar simbol visual, tetapi mencerminkan semangat baru yaitu bergerak, bersatu, dan berprestasi.”Saya rasa memang harus moderenisasi lah,” katanya.

Menpora berharap logo ini menjadi pemantik semangat baru kementeriannya untuk memberikan kontribusi terbaik bagi bangsa.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, logo tersebut dipilih dari hasil sayembara yang dilakukan oleh Asosiasi Desainer Grafis Indonesia (ADGI), yang selama ini kerap membuat sayembara logo peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

Keterlibatan ADGI itu, kata dia, sebagai salah satu bentuk pemberdayaan terhadap generasi muda untuk memberikan karya terbaik untuk negara.

“Ini juga tanpa biaya. Ya mungkin (dari asosiasi) desainer grafis bisa bangga lah bisa memberikan kontribusi untuk bangsa kita,” katanya.

Komentar