Medvedev Singgung “Takhayul” Dunia Tenis Usai Amankan Tiket 16 Besar Madrid Open

Medvedev Singgung “Takhayul” Dunia Tenis Usai Amankan Tiket 16 Besar Madrid Open


Daniil Medvedev mengatasi “takhayul” yang dipercayai pemain tenis ketika mengikuti turnamen dengan mengalahkan petenis kualifikasi Juan Manuel Cerundolo 6-2, 6-2, untuk mencapai 16 besar Madrid Open.

“Saya merasa baik dalam latihan di sini, tetapi tidak sama dalam pertandingan,” kata Medvedev setelah kemenangannya selama 62 menit, seperti disiarkan ATP.

“Lapangan latihan biasanya sedikit berbeda dengan lapangan tengah. Yang pasti saya agak gugup karena kami punya sedikit takhayul sebagai pemain tenis bahwa, semakin buruk permainan Anda sebelum turnamen, semakin baik permainan Anda di turnamen itu, dan semakin baik permainan Anda sebelumnya, semakin buruk permainan Anda di pertandingan.”

“Tetapi saya mengatasi takhayul ini empat tahun lalu, jadi saya ingin menerapkan permainan yang saya miliki dalam latihan. Saya senang dengan level saya,” ujar petenis berusia 29 tahun itu.

Medvedev tidak membuang waktu untuk menyesuaikan diri dengan kondisi pertandingan, tampil gemilang di semua lini selama kemenangannya atas petenis Argentina Cerundolo.

Setelah menerima walkover dalam pertandingan babak kedua melawan Laslo Djere, Medvedev meningkatkan kecepatan dalam upayanya untuk mendapatkan gelar pertama sejak memenangi ATP Masters 1000 di Roma pada 2023.

Medvedev, peringkat 10 dunia, kini masuk ke babak 16 besar di Madrid untuk tahun keempat berturut-turut (tidak bermain pada 2022).

Selanjutnya, ia akan menghadapi petenis AS Brandon Nakashima, yang sebelumnya mengalahkan juara Bucharest Flavio Cobolli 7-5, 6-3.

Petenis peringkat 126 dunia Cerundolo telah menorehkan empat kemenangan dalam perjalanannya ke babak ketiga, dan Medvedev yang berada di unggulan kesembilan tampil segar dan fokus sepanjang pertandingan perdana head to head mereka.

Bertanding dalam pertandingan pertamanya sejak babak keempat di Monte Carlo awal bulan ini, Medvedev menyelamatkan satu-satunya break point yang dihadapinya dan mengonversi empat dari lima break point yang ia ciptakan, menurut statistik ATP.

Medvedev pekan ini menargetkan untuk menyelesaikan rangkaian semifinal di keseluruhan sembilan ajang ATP Masters 1000 yang ia ikuti, setelah menang di level tersebut sebanyak enam kali.

Komentar