Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengunjungi Pasar Johar Baru, Jakarta, Senin (4/12/2023). Kunjungan ini merupakan antisipasi pemerintah dalam menghadapi Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Mendag Zulhas menyampaikan bahwa pemerintah menjamin ketersediaan bapok dengan harga terjangkau menjelang Nataru dan hal itu menjadi prioritas utama bagi Kementerian Pedagangan.
Untuk itu, menurut Mendag Zulhas, pemerintah akan terus memantau ke pasar di berbagai daerah agar perayaan Natal dan Tahun Baru 2024 bisa berlangsung dengan baik.
Mendag Zulhas berharap pemerintah bersama para pemangku kepentingan dapat menjaga laju inflasi, bahkan sampai bulan puasa dan Lebaran tahun depan.
Pada kunjungan tersebut, Mendag Zulhas didampingi oleh Sekretaris Jenderal Kemendag Suhanto dan Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Isy Karim.
Leave a Reply
Lihat Komentar