Dalam rapat dengan Komisi VI DPR, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Menkop UKM) Teten Masduki mengucapkan salam perpisahan.
Tak cukup itu, Menkop Teten memberikan bocoran bahwa Menteri BUMN Erick Thohir (Etho) dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) bertahan menjadi menteri di pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
“Yang saya hormati pimpinan dan anggota Komisi VI DPR RI, juga rekan sejawat nih Pak Mendag, Pak Erick beserta jajaran, yang dua ini lanjut pak (pada ketawa). Kalau ini saya pidato terakhir pak,” ucap Menkop Teten diikuti gelak tawa seisi ruangan, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (11/9/2024).
Ia pun lanjut menyampaikan pagu anggaran Kemenkop UKM TA 2025 yang diterima, sebesar Rp937,16 miliar. “Ini kurang sebenarnya pak, tapi yasudah. Dan ini akan digunakan untuk dukungan manajemen sebesar Rp388,23 miliar, dan untuk kewirausahaan Rp548,92 miliar,” kata dia.
Setelah itu, dirinya pun menyampaikan penghargaan kepada Komisi VI DPR sebagai mitra kerjanya, dan bersyukur selama lima tahun sudah membantu dalam merumuskan berbagai kebijakan strategis.
“Kami juga menyampaikan permohonan maaf yang setulus-tulusnya apabila selama kerja sama ini terdapat kekurangan, baik dalam perencanaan maupun dalam pelaksanaan,” tuturnya.
“Kami berharap hal-hal tersebut tidak mengurangi semangat kebersamaan kita dalam terus membangun, dan memajukan koperasi dan UKM di masa yang akan datang,” sambung Teten.
Sementara, Mendag Zulhas tidak mengucapkan salam perpisahan, melainkan perasaan haru karena telah 5 tahun bermitra.
Ia juga lebih fokus membahas persetujuan anggaran yang diberikan untuk kementeriannya. “Sebagaimana kita sampaikan kemarin, anggaran kami (Kemendag) Rp1,653 triliun disetujui dan juga disetujui Komisi VI, kami mengajukan tambahan Rp500 miliar,” ucap Zulhas.
“(Rincian anggaran ini untuk) satu, penguatan perdagangan perdagangan, perluasan domestik dan produk luar negeri, promosi peningkatan ekspor integrasi ekspor dan penguatan kebijakan peningkatan ekspor. Ini sebagian besar peningkatan kemampuan ekspor kita,” lanjutnya.