Pramono Kejar Pelaku Pencurian Ratusan Pelat Besi Kolong Tol Plumpang-Pluit

Pramono Kejar Pelaku Pencurian Ratusan Pelat Besi Kolong Tol Plumpang-Pluit


Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memastikan akan menindak tegas pelaku pencurian ratusan pelat besi tol Dalam Kota Plumpang-Pluit, Jakarta Utara. Ia mengaku telah meminta Dinas Bina Marga untuk menyelidiki persoalan tersebut.

“Kalau memang kemudian ini kami akan tuntut sekeras-kerasnya, enggak boleh lagi terjadi lagi. Saya akan mengambil sikap tegas dan keras terhadap hal itu,” kata Pramono usai pertemuan dengan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta di Kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, Minggu (27/4/2025).

Sebelumnya, Kepala Bagian Pemeliharaan PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP), Nazelil C memastikan pihaknya akan mengganti ratusan pelat besi Tol Dalam Kota Plumpang-Pluit, Jakarta Utara yang hilang dicuri.

Menurutnya, kehilangan steel plate bonding ini secara teknis tidak membahayakan pengguna jalan. Namun, penggantian tetap dilakukan sebagai langkah antisipatif untuk menjaga kekuatan struktur dan keselamatan pengguna jalan.

“Sejak akhir tahun 2024, CMNP juga telah bekerja sama dengan konsultan independen untuk melakukan pemeriksaan dan penelitian secara menyeluruh terhadap struktur jalan tol,” kata Nazelil saat dihubungi Inilah.com di Jakarta, Sabtu (26/4/2025).

Nazelil menjelaskan steel plate bonding bukan merupakan bagian dari struktur utama Jalan Tol. Jalan Tol Harbour Road 1 yang dikelola oleh PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk telah beroperasi sejak tahun 1996, dan telah dirancang sesuai dengan spesifikasi teknis jalan tol yang berlaku.

Ia menegaskan, sebagai bentuk kepedulian manajemen terhadap tingginya beban kendaraan Over Dimension Over Load (ODOL), maka sejak tahun 2012 dilakukan penambahan perkuatan pada struktur pile slab atau tiang pancang atas rekomendasi konsultan dengan menggunakan metode steel plate bonding yang pada saat itu merupakan teknologi paling efektif.

Sebelumnya dari informasi yang beredar, sekitar 300-400 pelat besi yang menopang kolong Tol Dalam Kota Plumpang-Pluit di RT 10 RW 08 Kelurahan Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, hilang. Ada dugaan pelat besi itu dicuri orang.
 

Komentar