Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, menyatakan kesiapan dan antusiasmenya untuk tampil di ajang Piala Sudirman 2025. Ia mengaku lebih percaya diri saat bermain dalam format beregu, dibandingkan turnamen individual.
Hal itu diungkapkan Putri KW usai mengikuti simulasi internal yang digelar PBSI di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, Senin (21/4/2025), sebagai bagian dari persiapan menuju kejuaraan beregu campuran paling prestisius tersebut.
“Aku cukup senang main beregu dibanding individual. Soalnya banyak yang dukung, jadi suasananya lebih menyenangkan,” ujar Putri kepada awak media.
Meski demikian, ia tak menampik tekanan mental di turnamen beregu cenderung lebih tinggi. Namun, pendekatan mental yang tepat menjadi kunci baginya untuk tetap tampil konsisten.
“Pasti ada tekanan, tapi aku lebih menjaga pola pikir agar mentalnya tetap rata,” kata peraih gelar Korea Masters 2024 itu.
Siap Hadapi Sindhu dan Line di Fase Grup
Indonesia tergabung dalam Grup D bersama India, Denmark, dan Inggris. Jika diturunkan, Putri berpeluang menghadapi lawan berat seperti PV Sindhu dari India dan Line Kjaersfeldt dari Denmark.
“Kalau dipercaya turun, saya siap. Sindhu itu pemain top, tapi saya akan main nothing to lose. Begitu juga kalau ketemu Line, dia sedang bagus,” ungkapnya.
Putri yang juga tercatat sebagai anggota Polwan ini akan menjalani penampilan ketiganya di ajang Piala Sudirman. Ia menyebut tim pelatih terus menambah porsi latihan khusus, termasuk dari Imam Tohari dan Nunung Subandoro.
“Setiap akhir sesi latihan selalu ada tambahan dari pelatih. Alhamdulillah persiapannya lancar,” tuturnya.
Menang di Simulasi Lawan Ester
Dalam simulasi Senin siang, Putri yang memperkuat Tim Garuda sukses mengalahkan Ester Nurumi Tri Wardoyo dari Tim Rajawali dalam pertandingan tiga gim: 17-21, 21-17, 21-13.
Kemenangan ini turut mengangkat kepercayaan diri Putri KW, sekaligus menjadi sinyal positif menuju laga sesungguhnya di Xiamen, China, pada 27 April–4 Mei 2025 mendatang.