Teco Ingin Hadiahkan Kemenangan untuk Bali United di Laga Terakhirnya

Teco Ingin Hadiahkan Kemenangan untuk Bali United di Laga Terakhirnya


Bali United mewaspadai kebangkitan Persebaya Surabaya yang ingin meraih posisi kedua dalam klasemen akhir kompetisi Liga 1 Indonesia, pada pertandingan pekan ke-34 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jumat (23/5).

“Buat mereka (Persebaya) ini pertandingan penting. Mereka butuh menang untuk bisa main di AFC,” kata Pelatih Bali United Stefano Cugurra saat konferensi pers di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (22/5/2025).

Menurut Teco, sapaan akrabnya, laga di Surabaya tak akan mudah dilalui, karena Persebaya memiliki motivasi tinggi, terlebih didukung penuh oleh Bonek-Bonita yang dikenal fanatik.

Ia menyebut meskipun Bali United unggul dalam lima pertemuan terakhir melawan Persebaya, timnya tetap harus bekerja keras untuk meraih kemenangan di kandang tim berjuluk Bajol Ijo tersebut.

Teco juga menyampaikan rasa hormat terhadap skuad klub kebanggaan Arek-Arek Suroboyo itu, yang menurutnya memiliki kualitas individu yang baik. Namun, ia tetap fokus pada skuad asuhannya dan melakukan perbaikan agar tampil lebih baik di laga penutup musim.

“Persebaya punya pemain bagus, kami respek. Tapi kami lebih fokus pada tim sendiri. Mudah-mudahan kami lebih beruntung besok,” ucapnya.

Selain itu, ia juga menyampaikan laga tersebut menjadi pertandingan terakhirnya menangani Bali United dan akan berjuang maksimal untuk mengantongi tiga poin.

Sementara itu, pemain Bali United Novri Setiawan menyatakan seluruh skuad siap tempur dan akan tampil habis-habisan dalam laga terakhir musim ini.”Ini pertandingan terakhir musim ini. Kami semua siap dan pasti akan memberikan yang terbaik untuk Bali United,” katanya.

Novri juga menegaskan pentingnya menjaga fokus dan semangat sepanjang laga, sembari mewaspadai kekuatan lawan karena jika tidak dilakukan akan berbalik menjadi kerugian bagi timnya.

“Yang penting kami semangat dan fokus untuk pertandingan besok,” tuturnya.

Klasemen sementara, Bali United berada di urutan ke-10 dan mengumpulkan 47 poin dari 33 pertandingan, hasil dari 13 kemenangan, 8 imbang, dan 12 kekalahan. Penggawa Serdadu Tridatu memiliki selisih gol +7 (47–40), sama dengan Arema FC di peringkat sembilan.

Sedangkan Persebaya saat ini menempati peringkat keempat dengan koleksi 56 poin dari 33 laga. Tim Bajol Ijo mengoleksi 15 kemenangan, 11 hasil imbang, dan hanya 7 kekalahan, serta mencatatkan selisih gol +5 (40–35).

 

Komentar