Hingga saat ini temuan dua sosok mayat di lantai 9 Kampus Universitas Prima Indonesia (Unpri), Jl Sampul, Kota Medan, Sumatra Utara masih misterius. Pasalnya, polisi yang melakukan pemeriksaan tidak menemukan adanya mayat tersebut.
Kasat Reskrim Polresta Medan, Kompol Teuku Fathir Mustafa mengakui adanya kejanggalan dari hasil pemeriksaan yang dilakukan anggotanya. Karena lokasi temuan mayat berdasarkan yang tergambar di video sudah tidak ada.
“Kami mendapati TKP sudah dibersihkan oleh pihak kampus,” katanya, Selasa (12/12/2023).
Meski begitu, pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan atas dugaan temuan mayat yang berada di dalam bak air di lantai 9 Kampus Unpri tersebut. Polisi juga masih mencari keberadaan bak air sesuai yang ada di dalam video.
Tak hanya itu, polisi juga mencurigai ada yang ditutup-tutupi oleh pihak kampus. Karena polisi sempat dilarang masuk ke dalam kampus saat akan dilakukannya penggeledahan untuk memeriksa kebenaran atas video yang beredar.
Setelah diizinkan masuk ke dalam, polisi sama sekali tidak menemukan bak air di lantai atas kampus. Penggeledahan di dalam kampus pun terkendala karena banyaknya ruangan yang terkunci.
“Tim kita sudah ke sana memeriksa. Tapi kita tidak bisa melakukan pemeriksaan menyeluruh karena banyak ruangan dikunci,” jelasnya.
Meski begitu, pihak kepolisian tetap melakukan penyelidikan atas dugaan temuan mayat tersebut dengan mencari keterangan dari sejumlah saksi.
Sebelumnya masyarakat Medan digegerkan dengan temuan dua sosok mayat di dalam bak air yang berada di lantai 9 Kampus Unpri Medan.
Temuan ini beredar melalui video yang disebarkan di media sosial yang bertuliskan ‘Ada 2 mayat diduga di Kampus Universitas Prima’.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, dua jasad yang belum diketahui identitasnya itu ditemukan pertama kali pada Kamis (7/12/2023).
Leave a Reply
Lihat Komentar